
ACTNews, TANJUNGPINANG – Memperingati hari
kelahiran Nabi Muhammad yang jatuh pada Selasa (19/10/2021), Aksi Cepat Tanggap
(ACT) bersama Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Tanjungpinang menggelar
aksi distribusi paket pangan untuk yatim di Masjid Agung Al Hikmah, Kota Tanjungpinang. Aksi ini merupakan bagian dari Operasi Pangan Gratis yang
didukung penuh oleh dermawan.
Operasi Pangan Gratis hari itu, terdistribusi puluhan
paket pangan untuk yatim di Tanjungpinang. Wali Kota Tanjungpinang,
Rahma, menyambut baik aksi ini. Dalam sambutannya, ia pun mengajak agar
masyarakat bisa ambil bagian dalam aksi-aksi kebaikan bersama ACT, apalagi aksi
ini menjadi ikhtiar menanggulangi dampak pandemi juga.
"Terima kasih ACT dan BKMT yang sudah
mengadakan kegiatan ini. Operasi Pangan
Gratis sangat positif untuk membantu kesulitan pangan warga di tengah pandemi,"
ungkap Rahma yang turut hadir dalam acara penyerahan bantuan
tersebut.
Dalam acara ini pun, turut hadir Kabag Kesra Tanjungpinang, Ria, serta
pengurus BKMT dari setiap kecamatan di Tanjungpinang. Ketua BKMT Tanjungpinang Sulikah berharap, kolaborasi kebaikan ini
dapat terus berlanjut.
Sementara itu, Kepala Cabang ACT Tanjungpinang Ilham
Hafizd Rahman menjelaskan, Operasi Pangan Gratis
merupakan ikhtiar ACT dalam menanggulangi dampak pandemi. Program ini telah
diluncurkan sejak awal Covid-19 mewabah di Nusantara.
“Dukungan dermawan menjadi motor penggerak program kebaikan ini. Paket pangan yang terdistribusi merupakan wujud nyata kedermawanan,” jelas Ilham.[]