
ACTNews, BALIKPAPAN – Melalui Operasi Makan
Gratis, Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kalimantan Timur bersama sejumlah komunitas di
Balikapapan berkolaborasi untuk menopang kebutuhan makan masyarakat sebagai upaya menangani dampak sosial ekonomi dari pandemi Covid-19. Beberapa komunitas
tersebut yakni Donasi Ceria Balikpapan, Lets go Sedekah Balikpapan, Sedekah
Jumat On The Road (SJOTR), Balikpapan Bersedekah, Orang Tua Asuh Balikpapan
(TAB), Warung Sedekah Keliling dan KMB Balikpapan.
Ribuan makanan
siap santap didistribusikan langsung ke panti, pondok pesantren, yayasan, dan warga
yang membutuhkan. Operasi Makan Gratis ini juga menyasar pekerja harian,
seperti pengemudi ojek daring, pengemudi angkutan kota dan pedagang kaki lima
di sekitar Kota Balikpapan pada Jumat (6/11).
Ita salah seorang
warga mengungkapkan syukurnya atas hadirnya aksi ini. ‘’Allhamdullillah
kegiatan ini sangat membantu masyarakat khususnya menegah kebawah yang memang
sangat merasakan dampak ekonomi selama pandemi Covid-19,’’ katanya.
Fara, anggota
Donasi Ceria Balikpapan, juga merasa senang dengan adanya kolaborasi ini. ‘’Kerja
sama antara ACT Kalimantan Timur dan Komunitas Balikpapan dalam program ini
sebagai bentuk ikhtiar membantu perjuangan masyarakat prasejahtera dalam
memenuhi kebutuhan pangan mereka selama pandemi,’’ ucapnya. Ia turut mengajak
masyarakat untuk terus mendukung ACT Kalimantan Timur dalam peran menghadapi
dampak Covid-19.
Hal senada disampaikan Budi Cahyanto dari Tim Kemitraan ACT Kalimantan Timur. Ia berharap masyarakat dapat ikut berpartisipasi dalam aksi-aksi yang dilakukan ACT Kalimantan Timur. ‘’Kerja sama antara ACT Kalimantan Timur dan berbagai komunitas di Balikpapan merupakan salah satu langkah mengajak berbagai elemen masyarakat saling bahu-membahu dan menyisihkan harta, tenaga dan waktunya untuk membantu masyarakat lain yang membutuhkan uluran tangan kita. Kami berharap banyak pihak lain termasuk para dermawan, dapat mendukung aksi ini. Bantuan terbaik dapat disalurkan melalui laman Indonesia Dermawan atau melalui rekening BNI Syariah di nomor 88 0000 9119 atas nama Aksi Cepat Tanggap,’’ ajak Budi. []